Teks foto: Rapat koordinasi DAK Bidang Pariwisata

Hadiri Rakor Perencanaan Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Pariwisata Tahun 2025 di yogyakarta

Jepi Trisna Levia SE
Jepi Trisna Levia SE

Reporter

DISPARBUDPORA, YOGYAKARTA - Biro perencanaan dan keuangan kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi kreatif menyelenggarakan rapat koordinasi dana alokasi khusus (DAK) bidang pariwisata yang diselengarakan di Hotel Borobudur Ballroom Lt.6 Grand Mercure Yogyakarta Jl. Laksda Adisucipto No.80, Sleman,Kota Yogyakarta, Rabu 28 Februari 2024.

Rapat ini di agendakan dalam rangka persiapan pelaksanakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2024 dan perencanaan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2025 , agenda pembahasan untuk tahun 2025  masih bersifat umum seperti tahun 2024.

Rakor ini di buka oleh   Ni Wayan Giri Sekretaris Jenderal Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

“ Rakor ini bertujuan untuk menyampaikan berbagai arah kebijakan terkait dengan evaluasi pelaksanaan DAK bidang pariwisata ditahun 2023 dan juga mempersiakan pelaksanaan DAK bidang patiwisata 2024 dan kami dari KEMENPAREKRAF harus juga mempersiapkan sesuai dengan Timeline perencanaan pembangunan Nasional, perencanaan terkait dengan program dan termaksud DAK ini juga harus kita rencanakan sejak awal ditahun ini.”

Kegiatan pada hari ini dalam rangka persiapan DAK sesuai dengan Timeline dibulan Februari dan Maret harusnya sudah berproses, terkait dengan Perpres  Juknis DAK fisik Bidang pariwisata saat ini masih berproses untuk ditanda tangani oleh Presiden tetapi untuk Juknis DAK Non Fisik sudah selesai dan nanti akan dipaparkan dan disosialisasikan disesi kedua, walaupun Perpres  Juknis DAK Fisik belum selesai tetapi karena rancangannya sudah final dan sudah ada di meja bapak presiden tentunya isinya konten dari pada  juknis yg dimaksud tentunya sudah bisa kita sampaikan sesi ke dua.

Yang menerima alokasi DAK tahun 2024 hadir sebanyak 99 daerah secara offline dengan total 201 peserta dan hadir 42 kepala Dinas hadir secara offline dan 57 kepala dinas hadir secara online.

Dalam kegiatan rakor ini kita memahami arah dan kebijakan pengembangan Pariwisata dan ekonomi kreatif 2025-2029, seperti Rancangan arah kebijakan DAK 2025, dan paham dengan dukungan pengembangan DAK  Tematik Pariwisata dalam rancangan Teknokratik RPJMN 2025-2029 “Ungkap Kadis Disparbudpora Bengkalis”.

Edi sakura juga mengatakan kita berharap persiapan pelaksanaan DAK Bidang Pariwisata TA 2024 dapat kita lakukan dengan baik dengan memperhatikan  tata cara Penyaluran DAK 2024 dan memahami petunjuk teknis DAK fisik bidang pariwisata beserta petunjuk teknis DAK Non Fisik dan pelayanan kepariwisataan.

Turut hadir mendampingi Kepala Dinas  DISPARBUDPORA Kabupaten Bengkalis dalam Rakor prencanaan dana alokasi khusu bidang pariwisata kabid pariwisata DISPARBUDPORA Kabupaten bengkalis Alwizar SKM, Admin DAK Pariwisata Riska Amelia, SST.


Tim Redaksi

Jepi Trisna Levia SE
Jepi Trisna Levia SE

Editor

Ilham
Ilham

Fotografer

Berita Lainnya