Teks foto:

Kadisparbudpora Edi Sakura Buka Pelatihan Pemandu Keselamatan Wisata Tirta

Nurhidayat, SE
Nurhidayat, SE

Reporter

DISPARBUDPORA, RUPAT UTARA – Kabupaten Bengkalis memiliki berbagai macam destinasi wisata. Mulai dari alam, buatan hingga budaya. Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Pariwisata dilakukan untuk memenuhi standar kompetensi tenaga kerja sektor pariwisata.

Usaha Wisata Tirta merupakan usaha yang menyelenggarakan wisata dan olahraga air, termasuk penyediaan sarana dan prasarana serta jasa lainnya yang dikelola secara komersial di perairan laut, pantai, sungai, danau dan waduk.

Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis, melalui Bidang Kepariwisataan menggelar Pelatihan Pemandu Keselamatan Wisata Tirta di Penginapan Shafa Resort Kecamatan Rupat Utara Kabupaten Bengkalis. Dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas (Kadis) Parbudpora Kabupaten Bengkalis Edi Sakura. Rabu (12/06/2024) Malam.

Edi Sakura dalam sambutan nya mengajak kepada semua peserta pelatihan agar terus bersinergi dan berkolaborasi agar sektor pariwisata yang ada di Kabupaten Bengkalis semakin maju dan berkembang.

"Kami dari pemerintah senantiasa akan membuat kebijakan - kebijakan strategis seperti menggelar event - event yang sudah ditetapkan  dalam kalender Pariwisata Kabupaten Bengkalis di seluruh Kecamatan - Kecamatan untuk memacu minat kunjungan wisatawan. Untuk itu mari sama - sama kita bersinergi dan berkolaborasi agar sektor pariwisata ini semakin maju dan berkembang pesat". Ajak Edi.

Sebelumnya, Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata Alwizar menuturkan maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan Pelatihan Pemandu Keselamatan Wisata Tirta agar dapat tercapai pelayanan kepariwisataan yang baik.

"Tujuan dari kegiatan ini diharapkan peserta mengetahui dan memahami pentingnya penyelenggaraan keamanan dan keselamatan di daya tarik wisata tirta sesuai standar. Peserta mengetahui dan memahami pentingnya pelayanan prima dalam menyelenggarakan keamanan dan keselamatan di daya tarik wisata tirta". Tutur Alwizar.

Kegiatan yang berlangsung selama empat hari mulai dari tanggal 12 hingga 15 Juni 2024 diikuti sebanyak 40 orang peserta. Dimana para peserta pelatihan berasal dari 24 destinasi wisata tirta yang ada di Kabupaten Bengkalis baik destinasi milik pemerintah, pemerintah desa, investor maupun swasta.

Tampak Hadir dalam pembukaan Camat dan Kapolsek Rupat Utara, Tim Instruktur dari Badan Pertolongan dan Pencarian beserta tamu penting lainnya dan seluruh peserta pelatihan


Tim Redaksi

Muhammad Kazar, A.Md
Muhammad Kazar, A.Md

Editor

Nurhidayat, SE
Nurhidayat, SE

Fotografer

Berita Lainnya