BENGKALIS, DISPARBUDPORA - Dalam rangka penerapan Pokok Pikiran Kebudayaan Daerah (PPKD) Kementrian Dalam Negeri Republik Ind.

Bengkalis Raih Juara Umum PEPARPEDA X 2024

Sari Delfa Ihsanni, S.S.T
Reporter
Pekanbaru, Disparbudpora - Prestasi nan membanggakan kembali berhasil ditorehkan putra-putri kabupaten berjuluk Negeri Junjungan di tingkat Provinsi Riau.
Pada Pekan Paralympic Pelajar Daerah (Peparpeda) Provinsi Riau tahun 2024 yang berlangsung di Pekanbaru 18-21 November ini, kontingen Negeri Junjungan ini berhasil menjadi yang terbaik.
Kepala Dinas Parisiwata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis, Edi Sakura menjelaskan, pada kompetisi yang diikuti 11 kabupaten/kota di Riau tersebut, Kabupaten Bengkalis keluar sebagai juara umum.
Kadisparbudpora Edi Sakura menjelaskan, Bengkalis mengikuti 3 Cabor olahraga, yakni Cabor Atletik, Renang dan Bulu Tangkis.
Alhamdulillah, Bengkalis berhasil mengungguli 11 daerah lainnya dan menjadi juara umum dengan 8 medali emas, 4 perak dan 4 perunggu,” jelas Edi.
Sementara itu sesuai informasi yang berhasil dihimpun dari Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau, untuk terbaik II dan III, diraih Dumai dan Pelalawan.
Dikatakan Edi, meskipun berhasil keluar sebagai juara umum, pihaknya terus akan melakukan pembinaan. Karena Peparpeda ini tak hanya sampai di tingkat Provinsi Riau saja.
“Ajang ini akan berlanjut hingga tingkat nasional maupun internasional. Mudah-mudahan atlet-atlet kita yang berperestasi di Peparpeda X Riau ini bisa mempertahankan prestasinya, sehingga bisa mengharumkan nama Bengkalis dan Riau di ajang Nasional maupun Internasional," harap Edi.
.jpg)
.jpg)


Berita Lainnya
DISPARBUDPORA, MANDAU - Bupati Bengkalis Kasmarni mengungkapkan pagelaran Julang Bermasa tahun 2022 sebagai ajang untuk meles.
PEKANBARU, DISPARBUDPORA - Memeriahkan HUT Riau ke-65 dan HUT Republik Indonesia ke-77, Dinas Kebudayaan Provinsi Riau mengge.
BENGKALIS - Sebanyak 126 atlet pelajar dan 21 pelatih dilepas untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke XV Pro.
DISPARBUDPORA, BENGKALIS - dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan Satwa, Penyeliaan dan Status Satwa di Taman Satwa Beng.