PEKANBARU, DISPARBUDPORA - Memeriahkan HUT Riau ke-65 dan HUT Republik Indonesia ke-77, Dinas Kebudayaan Provinsi Riau mengge.

Disparbudpora Sambut Baik Kunjungan Dari Yayasan Bangkit Karya Pemuda Riau

Wahidun, S.Hum
Reporter
BENGKALIS – DISPARBUDPORA, Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis melalui bidang Pariwisata sambut baik kunjungan Yayasan Bangkit Karya Pemuda Riau pada Kamis, 17 April 2025. Yayasan Bangkit Karya Pemuda Riau adalah sebuah komunitas atau perkumpulan pemuda-pemuda yang peduli akan kemajuan dan perkembangan pariwisata, khususnya di Kabupaten Bengkalis.
Wira Alhadi, selaku Ketua Yayasan Bangkit Karya Pemuda Riau yang juga turut hadir pada pertemuan mengatakan kunjungan ke Disparbudpora ini adalah sebagai salah satu bentuk upaya dalam bersinergi dengan pemerintah daerah untuk memajukan wisata khususnya di Kabupaten Bengkalis.
“Ini merupakan kunjungan awal kami untuk bersinergi dengan pemerintah daerah, untuk sama-sama berkolaborasi dalam memajukan pariwisata daerah, terkhusus di Kabupaten Bengkalis” terang Wira.

Selain itu, Wira juga mejelasakan maksud dan harapan kunjungan kali ini adalah untuk menjalin hubungan dan berdiskusi terkait program sports tourism yg akan dilaksanakan di Desa Bantan Tengah, dalam hal ini juga meminta pandangan dan masukan dari Kabid Pariwisata terkait program yang akan dilaksanakan.
“Adapun maksud kami berkunjung ke Bidang Pariwisata Disparbudpora Bengkalis untuk menjalin hubungan serta berdiskusi mengenai program sport tourism yang akan kami gelar di Desa Bantan Tengah, Kecamatan Bantan yaitu Olahraga Sky Air. Harapan kami juga mudah-mudahan dengan kunjungan kami ke Disparbudpora, Pak Kabid dapat mendukung sepenuhnya sports tourism yg akan kami gelar ini, besar harapan kami, mudah-mudahan yayasan kami bisa bersinergi secara intens dengan Disparbudpora kabupaten Bengkalis” papar Wira.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis melalui Kepala Bidang Pariwisata Alwizar menyambut baik maksud kunjungan ini dengan memberi masukan positif agar program Sport Tourism yang akan digelar ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dapat memberi pasif income bagi Yayasan dan tentunya juga dapat menambah pendapatan daerah Kabupaten Bengkalis.
“Kami selaku pemerintah daerah menyambut baik program ini guna mendukung kemajuan pariwisata di Kabupaten Bengkalis, Kalau pariwisata maju, tentu akan menambah pendapatan daerah melalui sektor pariwisata” ungkap Alwizar.
Alwizar juga berharap program ini dapat dikembangkan tidak hanya di Pulau Bengkalis saja, tapi dapat di gelar atau dilaksanakan di Pulau Rupat yang masuk dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Pulau Rupat, juga masuk ke dalam program stratategis Kepala Daerah Bengkalis 2025-2030.
“Program Sport Tourism ini harus dibuat di Pulau Rupat yang masuk kedalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Pulau Rupat dan juga menjadi program strategis Kepala Daerah Bengkalis 2025-2030. Tentu saja hal ini akan menambah kemajuan dan perkembangan pariwisata Kabupaten Bengkalis untuk mewujudkan visi Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah Maju dan Sejahtera serta Unggul di Indonesia” papar Alwizar.
Dalam pertemuan ini Kabid Pariwisata didampingi Wahidun, Staf Bidang Pariwisata, sementara dari Yayasan Bangkit Karya Pemuda Riau turut hadir Hamzanwadi dan Seli Anggraini selaku Anggota.

Berita Lainnya
DISPARBUDPORA, INDRAGIRI HULU – Dalam rangka memeriahkan perhelatan MTQ tingkat Provinsi Riau yang ke- 41, Bupati Bengkalis.
DISPARBUDPORA, BENGKALIS - Sebanyak 21 Desa Wisata yang telah ditetapkan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam SK Tahun 2021 sebaga.
DISPARBUDPORA, RUPAT UTARA – Kabupaten Bengkalis memiliki berbagai macam destinasi wisata. Mulai dari alam, buatan hingga b.
DISPARBUDPORA, MANDAU - Untuk bisa berkembang dan mempermudah dalam mencapai tujuan bersama, Kolaborasi merupakan solusi yang.