DISPARBUDPORA, BENGKALIS - Mewakili Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Beng.

Sampena HUT Riau, Disparbudpora Bengkalis Meriahkan Dengan Kebudayaan Suku Sakai Pada Pawai Budaya

Sari Delfa Ihsanni, S.S.T
Reporter
PEKANBARU, DISPARBUDPORA - Memeriahkan HUT Riau ke-65 dan HUT Republik Indonesia ke-77, Dinas Kebudayaan Provinsi Riau menggelar Pawai Budaya, Sabtu 20/8/2022. Meramaikan acara ini Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau yang melibatkan 73 Paguyuban dengan mengerahkan sekitar dua ribu orang peserta.
Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis turut menghadiri serta mendukung penuh pelaksanaan Pawai Budaya ini.
"Pada pelaksanaan Pawai Budaya ini, Kabupaten Bengkalis menampilkan kebudayaan Suku Sakai yang berada di Kecamatan Bathin Solapan," Ujar Kadisparbudpora Edi Sakura.
Tarian Olang- Olang dari Suku Sakai Kecamatan Bathin Solapan merupakan bentuk melestarikan adat dan budaya yang harus tetap di junjung tinggi.
Pakaian Suku Sakai original terbuat dari kulit kayu yang dikeringkan. Hal ini tentu saja menjadi potensi besar bagi pengembangan sektor wisata. Sebagai Negeri Berbilang Adat, Ragam Bahasa dan Budaya menghiasi keunggulan Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

Berita Lainnya
DISPARBUDPORA, BENGKALIS -Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Kadis Parbudpora) Kabupaten Bengkalis m.
DISPARBUDPORA, RUPAT UTARA - Memeriahkan Festival Rupat Culture Paradise dan Running 10K 2022, digelar pertunjukan Tari Zapin.
DISPARBUDPORA, PEKANBARU - Setelah melewati seleksi tingkat Kabupaten Bengkalis, dari 4 utusan Pemuda Pelopor Kabupaten Bengk.
DISPARBUDPORA, RUPAT UTARA - Malam Grand Opening Festival Rupat Culture Paradise Tahun 2022 berlangsung meriah. Bertempat di.