Teks foto: Penampilan tarian melayu di festival Rupat tahun 2023

Ragam Penampilan Budaya Melayu Pada Festival Rupat Culture Paradise 2023.

Diana Susanti, S.Akun
Diana Susanti, S.Akun

Reporter

Festival Rupat Culture Paradise yang diselenggarakan di Pantai Tanjung Lapin bertujuan untuk mengenalkan Pariwisata dan Budaya yang ada di Provinsi Riau khusus nya Pulau Rupat supaya menarik minat wisatawan baik dari dalam hingga Luar Negeri.

Dengan menyuguhkan berbagai macam penampilan, tarian hingga nyanyian Budaya Melayu dari berbagai Daerah yang ada di Provinsi Riau dihari kedua pada Festival Rupat Culture Paradise yang diselenggarakan di Pantai Tanjung Lapin, membuktikan bahwa Pulau Rupat masih menjaga dan melestarikan Adat Budaya Melayu Riau. Sabtu (08/07/2023).

Adapun penampilan tarian dan nyanyian Budaya Melayu yang disuguhkan pada Festival Rupat Culture Paradise kali ini yakni penampilan Sanggar Sri Puan, Orkes Pokok Pelam dan Sanggar Rumpun Melayu, Sanggar Putri Kencana, Sanggar Senandung Rokan

Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (DISPARBUDPORA) Kabupaten Bengkalis Edi Sakura sangat terkesan dengan semua penampilan yang mengangkat Adat dan Budaya Melayu yang ada di Provinsi Riau.


Tim Redaksi

Imam Achmadi
Imam Achmadi

Editor

Nurhidayat, SE
Nurhidayat, SE

Fotografer

Berita Lainnya